Info Kampus

Ini Daftar Pemenang Kompetisi Mahasiswa Nasional Bidang Ilmu Bisnis, Manajemen, dan Keuangan (KBMK)

Kompetisi Mahasiswa Nasional Bidang Ilmu Bisnis, Manajemen, dan Keuangan (KBMK) tahun 2022 digelar Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI), Gresik, Jawa Timur 7-10 November 2022. Foto : puspresnas
Kompetisi Mahasiswa Nasional Bidang Ilmu Bisnis, Manajemen, dan Keuangan (KBMK) tahun 2022 digelar Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI), Gresik, Jawa Timur 7-10 November 2022. Foto : puspresnas

Kampus—Kompetisi Mahasiswa Nasional Bidang Ilmu Bisnis, Manajemen, dan Keuangan (KBMK) tahun 2022 secara resmi ditutup pada Rabu (09/11/2022). Panitia memilih masing-masing lima peserta terbaik di lima bidang yang dilombakan.

Seluruh rangkaian KBMK dilakukan pada 7-10 November 2022 secara daring dengan tuan rumah penyelenggara Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI), Gresik, Jawa Timur. Final KBMK diikuti sebanyak 51 tim dari 26 perguruan tinggi dari 500-an karya di babak penyisihan.

Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Sri Gunani Partiwi menyampaikan bahwa KBMK tidak hanya mengevaluasi kemampuan akademik dan nalar mahasiswa dalam bidang ilmu, tetapi juga dapat membangun karakter disiplin, pejuang, pekerja keras, memperkuat karakter, dan kolaborasi. Ia juga berharap agar seluruh finalis dapat memberikan inspirasi ke generasi-generasi berikutnya.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

“Tidak berhenti pada adik-adik saja namun mampu memberikan dampak kepada talenta-talenta mahasiswa lainnya. Pada saat nanti ada kesempatan untuk mengikuti ajang internasional, kami berpesan kepada adik-adik yang terpilih untuk mewakili Indonesia agar dapat memberikan citra yang baik bagi bangsa dan negara Indonesia,” ujar Sri.

Kepala Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) sekaligus Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Asep Sukmayadi yang diselenggarakan ingin memberikan kesempatan mahasiswa untuk mencoba. “Mas Menteri selalu mengatakan jangan takut untuk mencoba. Terus mencoba dan berkarya,” tutur Asep.

Tahun ini, KBMK mengusung tema “Recover Together Recover Stronger: Peningkatan Dalam Penguatan dan Perluasan Ketahanan Pangan dan Pembangunan Infrastruktur yang Berkelanjutan dalam Mendukung Agenda Prioritas Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022 dalam Kerangka Bidang Ilmu Bisnis, Manajemen dan Keuangan.

Berikutnya : Pemenang KBMK Tahun 2022

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image