Info Kampus

Unesa Buka TMUBK Gelombang 2, Cek Syarat dan Jadwalnya

Jalur TMUBK merupakan jalur seleksi yang diselenggarakan secara mandiri oleh Unesa. Foto : Unesa

Kampus—Universitas Negeri Surabaya (Unesa) masih membuka pendaftaran jalur mandiri Jalur TMUBK (Tes Masuk Unesa Berbasis Komputer) Gelombang 2. Pendaftaran dibuka 16 sampai 23 Juli 2024.

Jalur TMUBK merupakan jalur seleksi yang diselenggarakan secara mandiri oleh Unesa di mana peserta mengerjakan soal yang telah disusun oleh tim penyusun soal Unesa. Jalur TMUBK ini dilakukan melalui tes tulis berbasis komputer.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Jalur ini merupakan jalur masuk Unesa berdasarkan pada nilai tes tulis. Materi terdiri dari Tes Potensi Skolastik dan Literasi. Tes dilakukan di Lab Komputer Unesa,

Baca Juga: Unpad Buka Seleksi Tahap II Program Sarjana Khusus Prodi di Kampus Pangandaran

Persyaratan TMUBK Gelombang 2
1. Warga Negara Indonesia
2. Sehat Jasmani dan Rohani
3. Lulusan SMA/MA/SMK/Paket C atau yang sederajat tahun 2022, 2023 atau 2024 (dibuktikan dengan ijazah atau Surat Keterangan Lulus untuk lulusan tahun 2024) atau sedang menempuh kelas 12
4. Peserta yang memilih prodi-prodi keolahragaan dan seni, mengupload dokumen portofolio sebagai salah satu komponen kelulusan. Format portofolio standart SNBP

Tata Cara Pendaftaran Jalur Mandiri Unesa 2024
1. Calon peserta membuat akun pendaftaran terlebih dahulu melalui laman pmb.unesa.ac.id dan memilih menu "Registrasi".
2. Calon peserta kemudian memperoleh email verifikasi akun pendaftaran.
3. Diharapkan kepada calon peserta untuk melakukan validasi akun dan membuat password.
4. Jika email tidak masuk pada kotak masuk/inbox, calon peserta bisa melihat pada kotak spam.
5. Calon peserta kemudian membuka laman pmb.unesa.ac.id dan memilih "Login" menggunakan email dan password yang baru untuk mengisi biodata, jalur prodi yang dipilih serta mengunggah seluruh berkas dokumen yang diperlukan.
6. Jika seluruh kolom dan berkas sudah terpenuhi, calon peserta bisa mengunci data pendaftaran.
7. Calon peserta akan mendapatkan nomor virtual account dan membayar biaya pendaftaran melalui Bank Mitra Pembayaran, bisa dilakukan secara M-Banking melalui transfer virtual account.
8. Calon peserta kemudian mencetak kartu pendaftaran melalui akun pendaftaran yang dimiliki.
9. Cek atau cetak ulang kartu pendaftaran dua hari sebelum jadwal tes.
10. Peserta mengunggah data:
a. Scan ijazah atau surat keterangan lulus.
b. Scan bukti kejuaraan sesuai dengan persyaratan khusus jalur prestasi.
c. Scan raport semester 1-4 khusus jalur non tes raport.
d. Scan surat rekomendasi dari lembaga keagamaan yang sah.
e. File foto berwarna format JPEG atau PNG latar belakang polos ukuran maksimum 100kb, dimensi 400 x 600 pixel (4x6 cm).

Baca Juga: Unesa Buka Lowongan Calon Dosen Tetap, Cek Syarat, Tata Cara Pendaftaran, dan Jadwalnya

Biaya pendaftaran sebesar Rp 300 ribu untuk pilihan satu prodi dan Rp 400 ribu untuk pilihan dua prodi. Informasi dari pendaftaran melalui laman www.pmb.unesa.ac.id. (*)