Daftar Pemenang Pilmapres 2024, Unud dan IPB University Terbaik
Kampus—David Christopher Tjandra dari Universitas Udayana (Unud) menjadi juara 1 Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres 2024) tingkat nasional untuk Program Sarjana. Sedangkan Program Diploma juara 1 diraih Siti Patimah Zahro Maulani dari IPB University.
Pilmapres 2024 tingkat nasional diselenggarakan di Universitas Negeri Gorontalo (UNG) 24 sampai 28 Juli 2024. Finalis Pilmapres 2024 terdiri dari 16 mahasiswa Program Sarjana dan 15 mahasiswa Program Diploma. Dari jumlah itu panitia memilih 11 orang mahasiswa sebagai pemenang. Sebanyak lima orang berasal dari Program Sarjana dan enam orang Program Diploma.
Staf Ahli Bidang Manajemen Talenta, Kemendikbudristek, Tatang Muttaqin dalam sambutannya pada acara penutupan dan penganugerahan menyampaikan bahwa 31 finalis sudah menunjukkan prestasi yang luar bisa.
“Selamat kepada seluruh finalis dan yang mendapatkan juara. Yang belum juara jangan putus asa, masa depan masih panjang, kesempatan masih banyak,” kata Tatang Muttaqin dilansir laman UNG.
David Christopher Tjandra dari Udayana yang menjadi juara 1 untuk Program Sarjana mempunyai banyak prestasi sebelumnya. Dia pernah meraih Juara 1 Mahasiswa Berprestasi Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) tahun 2023. Dia juga menjadi pemenang dalam ajang International Entrepreneur View (INEV) tahun 2022.
Daftar Pemenang Pilmapres 2024
Program Sarjana
Juara 1 : David Christopher Tjandra (Universitas Udayana)
Juara 2 : Najwa Nur Awalia (Universitas Gadjah Mada)
Juara 3 : Bryant Andhika Prayoga (Universitas Diponegoro)
Program Diploma
Juara 1 : Siti Patimah Zahro Maulani (IPB University)
Juara 2 : Tepy Lindia Nanta (Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
Juara 3 : Rofik Wahyu Hidayat (Universitas Diponegoro)
Penghargaan Khusus Kategori Penggerak Ekonomi Kreatif Program Sarjana
Kuni Zakiyyah Sumargo (Universitas Negeri Gorontalo)
Penghargaan Khusus Kategori Penginspirasi Pemberdayaan Program Sarjana
Fahmi Nur Alim (Universitas Padjadjaran)
Penghargaan Khusus Kategori Pegiat Budaya Program Diploma
Fikri Ardiansyah (Politeknik Negeri Malang)
Penghargaan Khusus Kategori Technopreneut Program Diploma
Muhammad Hariz Izzuddin (Politeknik Elektronika Negeri Surabaya)
Penghargaan Khusus Kategori Difabel Program Diploma
Elsa Firlyani (Universitas Gadjah Mada)
Pilmapres merupakan kompetisi mahasiswa yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbudristek setiap tahunnya. Tujuannya adalah untuk memberikan apresiasi kepada mahasiswa terbaik yang siap menjadi agen perubahan untuk membangun Indonesia yang lebih baik. (*)