News

Promosikan Keindahan Indonesia , KPI UIKA Bogor Gelar Pameran Karya Jurnalistik

  KPI UIKA Bogor menggelar Pameran  Karya Jurnalistik di Kampus UIKA Bogor,  Jawa Barat, Sabtu (18/6/22).  Foto : kampus
KPI UIKA Bogor menggelar Pameran Karya Jurnalistik di Kampus UIKA Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/6/22). Foto : kampus

Kampus— Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor, Jawa Barat, menyelenggarakan Pameran Karya Jurnalistik di lantai 4 aula Fakultas Agama Islam (FAI) UIKA, Sabtu (18/6/22). Kegiatan yang bertema "Indonesia dalam Bingkai Lensa" diisi dengn pameran foto dan pemutaran film.

Ketua Pelaksana Acara, Yama P Sumbodo mengatakan bahwa acara dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan fotografi sekaligus memberikan gambaran keindahan Indonesia. Sebanyak 75 foto ditampilkan dalam kegiatan itu.

"Melalui kegiatan ini, bukan saja mengasah bakat dan kreatifitas mahasiswa tapi juga mempromosikan budaya dan keindahan Indonesia khususnya Bogor," papar Yama di Bogor, Sabtu (18/6/22)..

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Yama menambahkan, sebanyak 75 foto yang dipamerkan dinilai pewarta foto Antara. Tiga karya terbaik nantinya akan dikirimkan untuk lomba tingkat regional, nasional, dan internasional.

Kegiatan diawali oleh sambutan, lalu diikuti dengan pameran film dan foto karya mahasiswa KPI. Beberapa judul film karya mahasiswa yang diputar di acara itu di antaranya, film dokumenter Syekh Mukhtar Al-Bughuri, Amalmu Warnai Hidupmu, Impi, Hikmah Sabar, dan Cerita Untuk Hari Esok.

Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Inovasi, dan Pengembangan UIKA Bogor, Budi Susetyo memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara tersebut. Menurutnya melalui media foto maupun video pesan akan lebih mudah tersampaikan.

“Program seperti ini tidak hanya bermanfaat untuk pendidikan internal saja, melainkan juga menjadi bekal untuk diperlombakan di tingkat nasional bahkan internasional,” katanya.

Sekretaris Prodi KPI Dewi Anggrayni menambahkan, bahwa karya-karya tersebut rencananya akan diikutsertakan dalam International Carnival on High Impact Educational Practices in Islamic Studies (ICHIEPIS) 2022, yang tengah diselenggarakan oleh Universitas Kebangsaan Malaysia. (maya)

Baca juga :

UIKA Bogor Tambah Program Studi Baru

Mau Beasiswa S2 dan S3 Berbiaya Penuh di Malaysia ? Yuk Intip Syaratnya

Mau Dapat Beasiswa S2 Dalam Negeri dari Kominfo ? Simak Syaratnya Lengkapnya

Mau Berburu Beasiswa Tahun 2022 ? Ini Linknya

Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image