Info Kampus

Berapa Syarat Nilai Rapor untuk Pendaftaran Sekolah Kedinasan ? Cek Infonya di Tujuh Sekolah

Setiap sekolah kedinasan menerapkan syarat nilai rapor yang berbeda. Ilustrasi. Foto :ipdn
Setiap sekolah kedinasan menerapkan syarat nilai rapor yang berbeda. Ilustrasi. Foto :ipdn

Kampus—Sobat Kampus berminat mendaftar ke sekolah kedinasan ? Jangan lupa ada persyaratan nilai rapor agar bisa mendaftar di sekolah kedinasan.

Hingga saat ini pembukaan pendaftaran sekolah kedinasan tahun 2023 belum dibuka. Tapi jika mengacu tahun lalu, pembukaan dilakukan secara serentak mulai bulan April.

Setiap sekolah kedinasan menerapkan syarat nilai rapor yang berbeda-beda. Berikut adalah persyaratan nilai rapor pendaftaran sekolah kedinasan tahun 2022 lalu sebagai referensi untuk mendaftar di tahun 2023.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1. IPDN

Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) adalah sebuah lembaga pendidikan tinggi milik pemerintah yang bergerak di bidang kepamongprajaan yang bertujuan menghasilkan kader pemerintahan yang berkompetensi, berkarakter, dan berkepribadian. Ada tiga fakultas yang terdapat di IPDN, yakni Fakultas Politik Pemerintahan,

Nilai Rata-rata Ijazah untuk mendaftara IPDN minimal 70,00 (tujuh puluh koma nol-nol) untuk Nilai Rata-rata Rapor dan Nilai Ujian Sekolah. Sedangkan nilai rata-rata Ijazah bagi peserta asal Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat minimal 65,00 (enam puluh lima koma nol-nol) untuk Nilai Rata-rata Rapor dan Nilai Ujian Sekolah.

Laman : https://spcp.ipdn.ac.id/

Baca juga : Ingin Masuk Sekolah Kedinasan IPDN ? Ini Persyaratan Lengkapnya

2. STMKG

Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) adalah salah satu perguruan tinggi kedinasan di bawah naungan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). STMKG adalah sekolah kedinasan yang mempersiapkan kader tenaga ahli untuk mendukung dan menunjang tugas BMKG dalam memberikan informasi Meteorologi, Klimatologi, Geofisika, dan kualitas udara kepada masyarakat Indonesia. Belum ada informasi mengenai syarat nilai rapor untuk masuk STMKG.

Laman : https://ptb.stmkg.ac.id/

Baca juga : Berminat Masuk STMKG, Sekolah Kedinasan untuk Jadi ASN BMKG ? Ini yang Harus Dipersiapkan

3. Poltekip

Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) merupakan pendidikan Sekolah Kedinasan Diploma IV di bidang teknis Pemasyarakatan dengan program kuliah selama empat tahun setara dengan Strata 1 (S-1). Lulusannya akan ditempatkan dalam Jabatan Penelaah Status Warga Binaan Pemasyarakatan atau Analis Pemasyarakatan.

Nilai ijazah yang diterima untuk masuk Poltekip rata-rata 7,0 dan nilai bahasa Inggris sekurang-kurangnya 7,0 pada rapor semester akhir. Khusus untuk putra daerah asli Papua dan Papua Barat, disyaratkan memiliki nilai ijazah rata-rata 6,0 dan nilai bahasa Inggris 6,0.

Laman : https://catar.kemenkumham.go.id/

Baca juga : Siap-Siap Daftar Sekolah Kedinasan Poltekip dan Poltekim, Ini Syarat Lengkapnya

Berikutnya : Poltekim