Pendaftaran Sekolah Kedinasan Segera Dibuka, Cek Kuota di Tujuh Instansi
Kampus—Pendaftaran sekolah kedinasan tahun 2023 segera dibuka. Pendaftaran pendaftaran sekolah kedinasan dilakukan secara serentak 1 sampai 30 April 2023.
Kemenpan RB mengumumkan dalam media sosialnya ada tujuh instansi yang membuka pendaftaran sekolah kedinasan pada tahun 2023. Ada 4.238 formasi atau kebutuhan di tujuh instansi yang menyelenggarakan berbagai sekolah kedinasan tersebut.
Kuota Tujuh Instansi yang Membuka Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2023
1. Kementerian Keuangan (STAN) 1.100 formasi
2. Kementerian Hukum dan HAM (Poltekip dan Poltekim) 525 formasi
3. Badan Pusat Statistik (Politeknik Statistika STIS) 500 formasi
4. Badan Siber dan Sandi Negara (Politeknik Siber dan Sandi Negara) 125 formasi
5. Badan Intelijen Negara (STIN) 400 formasi
6. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) 80 formasi
7. Kementerian Perhubungan (22 Sekolah Perhubungan) 1.408 formasi
1. Politeknik Transportasi Darat lndonesia-STTD
2. Sekolah Tinggi llmu Pelayaran Jakarta
3. Politeknik Penerbangan Indonesia Curug
4. Politeknik Transportasi Darat Bali
5. Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) Tegal
6. Politeknik Transportasi Sungai, Danau dan Penyeberangan, Palembang
7. Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun
8. Politeknik llmu Pelayaran Semarang
9. Politeknik llmu Pelayaran Makassar
10. Politeknik Pelayaran Surabaya
11. Politeknik Pelayaran Sumatera Barat
12. Politeknik Pelayaran Banten
13. Politeknik Pelayaran Malahayati
14. Politeknik Pelayaran Barombong
15. Politeknik Pelayaran Sorong
16. Politeknik Pelayaran Sulawesi Utara
17. Politeknik Penerbangan Medan
18. Politeknik Penerbangan Makassar
19. Politeknik Penerbangan Surabaya
20. Politeknik Penerbangan Palembang
21. Politeknik Penerbangan Jayapura
22. Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi
Pendaftaran sekolah kedinasan dilakukan dengan masuk ke portal Sekolah Kedinasan, membuat akun dan mencetak Kartu Informasi Akun di alamat: https://dikdin.bkn.go.id. Pelamar melakukan log in dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan.
Baca juga :
Berapa Syarat Nilai Rapor untuk Pendaftaran Sekolah Kedinasan ? Cek Infonya di Tujuh Sekolah
Ingin Daftar Sekolah Kedinasan 2023 ? Cek Infonya di Delapan Link Ini
Ingin Kuliah Gratis dengan Beasiswa di Universitas Pertahanan (Unhan) ? Cek Syarat Lengkapnya
IPB University Buka Beasiswa Utusan Daerah, Begini Persyaratannya
Pertanyaan yang Sering Muncul dalam Seleksi Mandiri Masuk PTN 2023 dan Jawabannya
Jadwal Resmi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 Melalui SNBP dan UTBK-SNBT
Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan, kritik, dan saran melalui komen di bawah ini atau melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com.