Jadwal PPDB Jabar 2023 Tahap II Diubah, Catat Tanggalnya
Kampus—Jadwal PPDB Jabar 2023 Tahap II untuk jenjang SMA dan SMK diubah. Perubahan jadwal PPDB Jabar 2023 Tahap II mengacu pada SKB Tiga Menteri dan Keputusan Gubernur Jabar.
Disampaikan dalam IG resmi Dinas Pendidikan Jabar, perubahan jadwal PPDB Jabar 2023 Tahap II mengacu pada SKB Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 624 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022. Nomor 3 Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.
Selain itu, perubahan jadwal PPDB Jabar 2023 Tahap II ini juga berdasarkan Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor: 12252/HK 02 03/Sekre tentang Perubahan 12252/HK 02.03/Sekre tentang Standar Operasional dan Keputusan Gubernur Nomor Prosedur Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun 2023
Dalam jadwal semula, pendaftaran PPDB Jabar 2023 Tahap II akan berlangsung 26 sampai 30 Juni 2023. Sedangkan dalam perubahan jadwal PPDB Jabar 20203 Tahap II, pendaftaran akan berlangsung dalam dua termin.
Jalur Zonasi PPDB Jabar Tahap II Jenjang SMA Segera Dibuka, Cek Ketentuannya
Buka Link disdik.jabarprov.go.id untuk Pendaftaran PPDB Jabar 2023 Jenjang SMA dan SMK
Jadwal Baru Pendaftaran PPDB Jabar 2023 Tahap II
1. 26 -27 Juni
2. 3-4 Juli
Pendaftaran PPDB Jabar 20023 dilakukan secara daring (online) di
1. Laman http://disdik.jabarprov.go.id
2. Aplikasi Sapawarga http://s.id/jabarsuperapps
pilih Sapawarga Android /IOS (IPhone)
Aplikasi Sapawarga
Untuk melakukan pendaftaran PPDB Jabar 2023 melalui aplikasi Sapawarga, CPDB dapat mengunduh aplikasinya di Google Play Store dan App Store. Untuk bisa menikmati fitur PPDB di aplikasi Sapawarga, CPDB sebelumnya harus memiliki akun PPDB Jabar 2023 yang digunakan juga di situs PPDB terkait Nomor Induk Siswa (NIS) dan password.
Pengguna aplikasi Sapawarga akan diingatkan secara otomatis ketika terdapat informasi penting PPDB Jabar 2023 melalui Fitur In App Notification (Push Notification). PPDB 2023 menggunakan teknologi Geocoding dari Google Maps untuk mempermudah pendaftar sehingga tidak perlu melakukan copy paste (pencarian) latitude dan longitude domisili secara manual.
Dalam fitur PPDB Jabar 2023 yang tersedia di aplikasi Sapawarga, CPDB akan mendapatkan berbagai informasi mengenai pelaksanaan PPDB Jabar Tahap II seperti, Timeline, Info Sekolah, Panduan (Teknis & SOP), Hotline Aduan, Persiapan Biodata, Umum, dan Khusus. Fitur lainnya yaitu Pendaftaran PPDB, Tracking Pendaftaran, Push Notification /in App Notification, Pengumuman Penerimaan, serta Daftar Ulang Tahap II.
PPDB Jabar 2023 Tahap II dikhususkan untuk
1. SMA : Jalur Zonani
2. SMK : Jalur Prestasi Rapor (SMK dapat melakukan tes minat bakat bersamaan waktu pendaftaran)
Selama libur/cuti bersama pendaftaran online dapat dilakukan secara mandiri. Veririfikasi penanganan permasalahan/pengaduan akan dilayani panitia PPDB di satuan pendidikan/cabang dinas/Dinas Pendidikan Jawa Barat setelah Libur Cuti Bersama tanggal 3 Juli 2023.
Tata Cara Pendaftaran PPDB Jabar 2023 Tahap II
1. Mendapatkan akun melalui sekolah asal
2. Melakukan login di laman https://pendaftaran.ppdb.jabarprov.go.id/login atau login di aplikasi Sapawarga Android/iOS (iPhone)
3. Mengisi data secara lengkap
3. Memilih jalur zonasi atau prestasi dan nilai rapor
4. Mengecek ulang data yang telah dimasukan.
5. Melakukan submit
6. Mencetak bukti pendaftaran.
7. Untuk jenjang SMK dapat melakukan tes minat/bakat/kesehatan di sekolah yang dituju.
Informasi mengenai PPDB Jabar 2023 Tahap II jenjang SMA dan SMK dapat diikuti di laman disdik.jabarprov.go.id
Note: Konten ini sudah mengalami ralat tanggal pelaksanaan PPDB Jabar 2023 Tahap II
Baca juga :
Jadwal dan Cara Pendaftaran PPDB Jabar 2023 Tahap II, Bisa Lewat Aplikasi Sapawarga
Ini Pertanyaan yang Sering Muncul dalam PPDB Jabar 2023 dan Jawabannya
Begini Pengaturan Jalur Rapor dan Prestasi PPDB Jabar 2023 Jenjang SMA dan SMK
Ada Masalah Terkait PPDB Jabar 2023 ? Begini Prosedur dan Syarat Pengaduan
5 SMAN Terbaik di Jabar, Pilihan untuk PPDB Jabar 2023
10 SMAN Terbaik di Kota Bandung, Referensi untuk PPDB Jabar 2023
50 Sekolah Terbaik di Jabar 2022 Berdasarkan Nilai UTBK, Sekolah Swasta Mendominasi
Ini 100 Sekolah Terbaik di Indonesia Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK
PPDB Jabar 2023 Jenjang SMA dan SMK, Persyaratan, Dokumen, Jalur, dan Jadwal Pendaftaran
Siap-siap Ikut PPDB Jabar 2023, Ini Jadwal Pendaftaran Jenjang SMA, SMK, dan SLB
Ikuti informasi penting dari kampus.republika.co.id. Silakan memberi masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com