Beasiswa

Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kelas Khusus 2024 Kominfo Sudah Dibuka, Cek Syaratnya

Beasiswa S2 Dalam Negeri Kelas Khusus 2024 Kominfo dibuka di ITB dan Universitas Telkom. Foto : dok

Kampus—Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo) membuka pendaftaran Beasiswa S2 Dalam Negeri Kelas Khusus 2024. Beasiswa ini di buka di dua program studi dan dua perguruan tinggi.

Dilansir media sosial Kominfo, Program Beasiswa S2 Kominfo dirancang untuk mendukung generasi unggul dalam meningkatkan kompetensi di bidang teknologi dan informasi, serta mempersiapkan pemimpin masa depan di era digital. Calon penerima beasiswa bisa memilih program studi di Institut Teknologi Bandung atau Universitas Telkom.

Pilihan Program Studi dan Universitas Beasiswa S2 Kominfo

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1. Magister Multidisiplin Smart City (Smart X) Institut Teknologi Bandung

Link pendaftaran: https://stei.itb.ac.id/smart-x

Batas akhir: 21 Oktober 2024

2. Magister Keamanan Siber & Forensik Digital Universitas Telkom

Link pendaftaran: https://situ-adm.telkomuniversity.ac.id/admission

Batas akhir: 31 Oktober 2024

Persyaratan Beasiswa S2 Kominfo

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Berusia maksimum 42 tahun pada saat mendaftarkan diri

3. Lulusan Starata 1 atau Diploma 4 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) min 2,80 (dari skala 4,0)

4. Latar belakang pendidikan S1/D4 (Rumpun informatika, Sains, Ilmu Komputer, Sistem Informatika, Teknik Telekomunikasi, Teknik Elektro, Hukum atau Bidang Keilmuan terkait lain)

5. Belum memiliki gelar S2 atau tidak sedang menerima beasiswa S2 dari lembaga lain

6. Masa kerja minimum dua tahun dibuktikan dengan melampirkan salah satu dari dokumen berikut: Surat Keputusan, Kontrak Kerja, Perjanjian Kerja Waktu Tertentu, Perjanjian Kerja Waktu Tidak Tertentu, Surat Keterangan, dan sejenisnya (akumulasi)

7. Persyaratan lainnya mengikuti proses seleksi dari perguruan tinggi yang dipilih.

Pendaftaran melalui website beasiswa.kominfo.go.id dan perguruan tinggi. Informasi Beasiswa S2 Dalam Negeri Kelas Khusus 2024 Kominfo dapat diperoleh melalui WA 085760008994 (chat only), IG beasiswa.kominfo, email : [email protected], dan laman beasiswa.kominfo.go.id. (*)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Good news is a good news