Bagaimana Agar Tak Kena Ransomware, Begini Caranya ?
Kampus—Apakah Sobat Kamus pernah mengalami data-data di komputer atau gadget tak terbaca. ? Lalu seseorang minta tebusan dan mengancam akan mengalahgunakan data kita ?
Itu artinya Sobat Kampus menjadi korban ransomware. Ransomware adalah serangan malware yang dikirim peretas untuk mengunci dan mengenkripsi perangkat komputer milik korban. Lalu, peretas akan meminta uang tebusan untuk memulihkan aksesnya
Biasanya serangan ransomware terjadi setelah mengakses website tidak tepercaya, lalu klik pop-up iklan yang tiba-tiba muncul. Atau korban mendapat email (yang seolah valid) dan berisi link (jebakan) lalu kamu klik atau file attachmentnya dibuka. Lalu data-data korban tiba-tiba tidak bisa terbaca atau terenkripsi. Si hacker minta tebusan dan mengancam akan menyalahgunakan data korban.
Lalu bagaimana, agar kita tidak terkena ransomware ? Tim cyber security Badan Kepagawaian Negara (BKN) membagikan kiat agar kita tak terkena ransomware di IG @bkngoidofficial. Berikut tipsnya.
1. Think before You click! Pastikan dulu. Hati-hati ketika membuka file/link yang dikirim via email, atau medsos lainnya.
2. Jangan sembarang klik iklan atau link mencurigakan yang tampil
3. Lakukan update antivirus di laptop atau gadget secara berkala
4. Lakukan update patch keamanan terbaru pada software/OS yang digunakan
5. Jangan asal colok USB/flashdisk (bisa jadi media penyebaran ransom atau virus)
6. Jangan asal unduh aplikasi, pastikan unduh dari situs resmi
7. Nonaktifkan macros, jika memakai Ms Office untuk bekerja di laptop
8. Backup data penting secara berkala dan simpan di lokasi atau media penyimpanan yang berbeda
Nah, itu sobat tipsnya agar kita tak menjadi korban ransomware. Semoga bermanfaat ya.
Baca juga :
Ini Tips Menghindari Berita Hoax
Tangkal Berita Hoaks dengan Metode 'ESCAPE'
Pandemi Covid-19 Belum Berakhir, Kunjungi Museum Virtual Seperti Nyata, Ini Linknya
Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id.Silakan sampaikan masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com