Puisi : Rindu Seorang Guru
Rindu Seorang Guru
Oleh : Sri Rahayu
Ini rindu
Tersimpan untuk kalian
Rindu celoteh tak berbatas
Cermin bebasnya jiwa-jiwa remaja
Rindu tatap mata bening penuh cerita
Yang menghangatkan hati saat ragaku menyapa kalian
Apa kabarmu anak-anakku?
Ibu rindu canda tawamu
Ibu kangen merenda asa bersamamu
Mendampingi kalian melukis masa depan
Adalah candu di jiwa ini
Mendengarkan cerita penuh warna kalian
Adalah musik yang memberi kepuasan hati
Rinduku selalu kusimpan untuk kalian
Rindu yang membuat semangatku tetap menyala
Untuk berjuang di rel kereta pendidikan
Untuk wajah-wajah penuh semangat dan haus petualangan
Untuk jiwa-jiwa muda yang berjuang meniti masa depan
Penulis adalah Pengawas SMP Disdikbud Kota Balikpapan
Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : [email protected].
Kampus Republika partner of @republikaonline
kampus.republika.co.id
Instagram: @kampusrepublika
Twitter: @kampusrepublika
Facebook: Kampus Republika
Email: [email protected]