Info Kampus

10 Universitas Swasta Terbaik di Banten Versi UniRank 2023, Unpam Peringkat Pertama

Ada 20 universitas negeri dan swasta di Banten yang masuk dalam daftar Universitas Swasta Terbaik di Banten Versi UniRank 2023. Ilustrasi. Foto : republika

Kampus—Sobat Kampus ingin kuliah swasta di Banten ?Ada 10 Universitas Swasta Terbaik di Banten Versi UniRank 2023 yang bisa jadi pilihan.

UniRank adalah direktori dan mesin pencari pendidikan tinggi internasional terkemuka yang menampilkan ulasan dan peringkat lebih dari 14 ribu universitas yang diakui secara resmi di 200 negara.

Peringkat Universitas Indonesia 2023 yang dirilis UniRank berisi 585 perguruan tinggi Indonesia yang memenuhi kriteria seleksi. Ada 20 universitas negeri dan swasta di Banten yang masuk dalam daftar itu. Sebanyak 17 di antaranya adalah universitas swasta.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Baca Juga: 10 Prodi Sepi Peminat Unsoed, Peluang di SNBP 2024

Ada tiga kriteria yang digunakan UniRank dalam perankingan perguruan tinggi. Pertama, telah disewa, dilisensikan ata diakreditasi oleh organisasi terkait pendidikan tinggi Indonesia yang sesuai. Kedua, menawarkan setidaknya gelar sarjana tiga tahun atau gelar master atau doktoral pascasarjana. Ketiga, menyampaikan kursus terutama dalam format pendidikan tradisional non-jarak jauh.

Berada di peringkat pertama 10 Universitas Swasta Terbaik di Banten Versi UniRank 2023, adalah Universitas Pamulang (Unpam). Peringkat kedua ditempati oleh Universitas Muhammadiyah Jakarta (UNJ). Sedangkat peringkat ketiga Universitas Multimedia Nusantara (UMN).

Baca Juga: Prodi Soshum Paling Ketat S1 Unpad di SNBP 2023, Waspadai di SNBP 2024

10 Universitas Swasta Terbaik di Banten Versi UniRank 2023

1. Universitas Pamulang Tangerang
2. Universitas Muhammadiyah Jakarta Tangerang Selatan
3. Universitas Multimedia Nusantara Tangerang
4. Universitas Pelita Harapan Tangerang
5. Universitas Muhammadiyah Tangerang Tangerang
6. Universitas Pembangunan Jaya Tangerang Selatan
7. Universitas Swiss German Tangerang
8. Universitas Islam Syekh-Yusuf Tangerang
9. Universitas Teknologi Nusantara Serang
10. Universitas Mathla'ul Anwar Pandeglang

Baca Juga: Berapa Uang Kuliah Jalur SNBP Unnes ? Ini Tujuh Kategori UKT

Informasi mengenai 10 Universitas Swasta Terbaik di Banten Versi UniRank 2023 dan peringkat universitas lainnya dapat diikuti di laman https://www.4icu.org/. (*)


Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan melalui e-mail : [email protected].

Kampus Republika partner of @republikaonline
kampus.republika.co.id
Instagram: @kampusrepublika
Twitter: @kampusrepublika
Facebook: Kampus Republika
Email: [email protected]