Begini Aturan Pakaian untuk Mengikuti UTBK-SNBT 2024
Ada aturan pakaian yang harus ditaati peserta UTBK SNBT 2024.
Kampus—Peserta UTBK SNBT 2024 harus memperhatikan pakaian yang akan dikenakan selama ujian berlangsung. Ada aturan berpakaian yang harus ditaati peserta UTBK SNBT 2024.
Selain menggunakan aturan berpakaian yang sudah ditetapkan panitia, peserta juga harus memperhatikan kenyamanan pakaian yang dikenakan. Pelanggaran terhadap aturan berpakaian bisa mengakibatkan peserta tak diperbolehkan mengikuti ujian. Sedangkan pakaian yang tidak nyaman bisa mengganggu konsentrasi peserta saat mengerjakan ujian.
Baca Juga: Ini Ketentuan Peserta UTBK SNBT 2024 di Unand, Pelaksanaan Hanya Satu Gelombang
Berikut adalah aturan berpakaian di UTBK-SNBT 2024.
Aturan Pakaian Laki-Laki
1. Memakai kemeja rapi
2. Tidak memakai pakaian kaos/t-shirt (kecuali berkerah)
3. Memakai celana panjang berbahan katun atau denim dan tidak bolong atau sobek.
4. Tidak memakai celana olahraga, jogger pants, ripped jeans
5. Tidak memakai aksesori dan perhiasan atau sejenisnya
6. Memakai sepatu, tidak memakai sandal atau alas kaki yang tidak menutupi kaki
7. Tidak menggunakan jaket/rompi/ kardigan/sweater
8. Mengenakan masker pada saat berada di lokasi ujian
Aturan Pakaian Perempuan
1. Memakai kemeja atau blouse, boleh lengan panjang atau pendek
2. Memakai celana atau rok di bawah lutut berbahan katun atau denim
3. Peserta yang menggunakan kerudung, gunakan kerudung dengan rapi
4. Tidak menggunakan aksesori dan perhiasan atau sejenisnya
5. Memakai sepatu, tidak boleh sandal atau alas kaki yang tidak menutupi kak
6. Tidak menggunakan jaket/rompi/ kardigan/sweater
7. Mengenakan masker pada saat berada di lokasi ujian
Baca Juga: Ini Tata Tertib UTBK SNBT 2024, Cek Apa yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan
Selain aturan berpakaian, peserta UTBK SNBT 2024 juga harus memperhatikan tata tertib lainnya. Informasi mengenai tata tertib UTBK SNBT 2024 dapat diikuti di laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/. (*)
Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan melalui e-mail : [email protected].
Instagram: @kampusrepublika
Twitter: @kampusrepublika
Facebook: Kampus Republika
Email: [email protected]