News

Dibuka Pendaftaran Trainer Moderasi Beragama untuk Dosen, Ini Syaratnya

Kuota Training of Trainer Penguatan Moderasi Beragama (PMB) hanya untuk 300 orang. Ilustrasi. Foto : republika

Kampus—Kementerian Agama (Kemenag) melalui Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam membuka pendaftaran Training of Trainer Penguatan Moderasi Beragama (PMB). Pendaftaran dibuka 27 Oktober sampai 3 November 2023.

Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Dir PTKI) Ahmad Zainul Hamdi mengatakan kuota tainer hanya untuk 300 orang. Trainer MB Kementerian Agama RI, akan dikhususkan bagi dosen/pengajar lingkup kampus Kementerian Agama RI.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

“Dosen Perguruan Tinggi Keagamaan yang mempunyai Nomor Induk Dosen Nasional dengan jabatan minimal Lektor bisa mendafttar program ini,” kata Ahmad Zainul Hamdi di Jakarta, Jumat (27/10/2023) seperti dilansir laman pendis.kemenag.

Baca Juga: Daftar Pemenang Kompetisi Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional (KKCTBN) 2023, Undip Juara Umum

ToT menurut Guru Besar Sosiologi Agama UIN Sunan Ampel itu akan diselenggarakan selama tujuh hari ini. Calon peserta terlebih dahulu membuat makalah sebagai syarat pendaftarannya.

“Syarat mengirimkan makalah digunakan sebagai alat ukur penguasaan tema moderasi beragama,” kata mantan Wakil Rektor III UIN Sunan Ampel ini.

Sementara itu Kepala Sub Direktorat Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Muhamad Azis Hakim menginformasikan bahwa calon peserta ToT PMB ini harus tidak sedang menerima beasiswa dari program BIB (Beasiswa Indonesia Bangkit).

“ToT PMB ini dibiayai oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan, kalau di Kementerian Agama dinamakan BIB”, kata Azis.

Baca Juga: Artificial Intelligence (AI) tidak Sepenuhnya Dapat Gantikan Profesi Hukum

Secara teknis, kata pengajar di UIN Sayyid Ali Rahmatullah ini, calon peserta harus mendaftar melalui portal https://pendaftaran-beasiswa.kemenag.go.id/ dan mengunggah beberapa dokumen yang diperlukan

“Setelah unggah dokumen dan pengumuman peserta definitif, ToT PMB ini akan diselenggarakan beberapa kampus PTKIN yang sudah berkriteria BLU, Badan Layanan Umum,” kata Alumnus IAIN Walisongo ini. (*)

Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan, kritik, dan saran melalui  e-mail : [email protected]

Kampus Republika partner of @republikaonline
kampus.republika.co.id

Instagram: @kampusrepublika
Twitter: @kampusrepublika
Facebook: Kampus Republika
Email: [email protected]