Ini Tujuh Tahap Proses Kartu Prakerja 2023 yang Sudah Dibuka Pendaftarannya
Kampus—Kartu Prakerja 2023 sudah dibuka pendaftarannya. Ada tujuh tahap proses Kartu Prakerja yang harus dilalui dari pendaftaran hingga menyelesaikan pelatihan.
Sebelumnya akun media sosial prakerja mengumumkan, pendaftaran Kartu Prakerja 2023 sudah dibuka. Ada sejumlah perubahan yang dilakukan dalam program Kartu Prakerja 2023. Di antaranya adalah nilai manfaat yang lebih besar dan peningkatan jam pelatihan dari enam jam menjadi 15 jam.
Baca juga :
Pendaftaran Kartu Prakerja 2023 Gelombang 48 Telah Dibuka, Segera Daftar Sekarang
Kapan Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka ? Nilai Manfaatnya Lebih Besar
Ini Perubahan pada Progam Kartu Prakerja Tahun 2023, Dibuka di Triwulan Pertama
Tujuh tahapan proses Kartu Prakerja 2023 dimulai pendaftaran, gabung gelombang, pembelian pelatihan, hingga mengisi survei. Berikut tahapannya.
Tahap Proses Kartu Prakerja 2023
1. Daftar di www.pekerja.go.id
Penfaftaran Kartu Prakerja menggunakan data diri. Yang harus dipersiapkan antara lain :
• Alamat email
• Nomor Induk Kependudukan (NIK)
• Nomor Kartu Keluarga (KK)
• Foto KTP
• Nomor HP yang aktif
Ikuti tes kemampuan dasar
2. Gabung Gelombang
• Setelah berhasil mendaftar, tunggu pembukaan gelombang
• Klik "Gabung Gelombang" untuk ikut seleksi dan tunggu pengumuman hasilnya
• Manajemen Pelaksana akan melakukan pengecekan sesuai dengan aturan yang berlaku
• Pantau statusnya di dashboard Kartu Prakerja
• Jika lolos menjadi penerima peserta dapat membeli pelatihan
• Jangan khawatir jika gagal, bisa tunggu pembukaan gelombang selanjutnya dan ulangi langkah nomor dua
• Gunakan fitur cari pelatihan di dashboard Kartu Prakerja
3. Beli Pelatihan di Platform Digital
• Salin nomor Kartu Prakerja yang tertera di dashboard sebagai alat pembayaran pelatihan
• Lakukan pembelian pelatihan maksimum 15 hari sejak diterima menjadi peserta
4. Ikuti Pelatihan
• Hadiri pelatihan sesuai jadwal yang ditentukan hingga selesai
• Pelatihan tidak dapat diwakilkan
• Setelah menyelesaikan pelatihan peserta akan mendapatkan sertifikat
• Jika masih ada saldo tersisa, peserta bisa keli pelatihan lagi
5. Beri Rating dan Ulasan
Berikan rating dan ulasan di Dashboard Kartu Prakerja terhadap pelatihan yang baru diselesaikan secara jujur
6. Dapatkan Insentif
Peserta akan menerima insentif Rp 600 ribu di rekening bank/e-wallet setelah sertifikat pelatihan muncul di dashboard Kartu Prakerja
7. Isi Survei Evaluasi
Isi survei evaluasi pada dashboard Kartu Prakerja dan dapatkan insentif Rp 50 ribu setelah menyelesaikan survei.
Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja. Progam ini juga menyasar pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.
Syarat Mendaftar Kartu Prakerja 2023
• WNI berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 64 tahun.
• Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
• Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.
• Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.
• Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.
Informasi mengenai Kartu Prakerja 2023 dapat diperoleh di laman prakerja.go.id.
Baca juga :
Lulus SMA Bisa Langsung Daftar Kartu Prakerja, Begini Caranya
Info Hari Ini : Apa Perbedaan PNS dan PPPK ?
Pandemi Covid-19 Belum Berakhir, Kunjungi Museum Virtual Seperti Nyata, Ini Linknya
Lulus SMA Bisa Langsung Daftar Kartu Prakerja, Begini Caranya
Bagaimana Menjawab Pertanyaan Kenapa Kami Harus Menerima Anda, Saat Wawancara Lamaran Kerja ?
Suka Bikin Konten ? Yuk Ikut Lomba Video Challenge #SiapTuntaskanPandemi
Bagaimana Agar Tak Kena Ransomware, Begini Caranya ?
Ini Tips Menghindari Berita Hoax
Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id.Silakan sampaikan masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com