12 Madrasah Aliyah (MA) Terbaik di Indonesia, Masuk 100 Besar Sekolah Terbaik Versi UTBK
Kampus—Madrasah Aliyah (MA) menunjukkan prestasi yang tidak kalah dengan sekolah umum. Sebanyak 12 MA masuk dalam daftar 100 Sekolah Terbaik di Indonesia Versi UTBK.
Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) merilis daftar Top 1000 Sekolah Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK. Ada 23.657 sekolah yang mengikuti Ujian Tertulis Berbasis Komputer-Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) 2022. Dari jumlah itu sekolah yang memenuhi kriteria LTMPT sebanyak 3.381 sekolah.
Baca Juga: Kampus dengan Prodi Ilmu Komputer Terbaik di Indonesia Versi THE WUR by Subject 2024, ITB Nomor Satu
Dalam daftar 12 MA Terbaik, terdapat 11 Madrasah Aliyah Negeri (MAN) dan satu Madrasah Aliyah Swasta (MAS). MAN Insan Cendekia Serpong, Tangerang Selatan, Banten merajai dengan menempatkan sembilan sekolah. Bahkan MAN Insan Cendekia Serpong menempati peringkat 1 nasional. Nilai rata-rata UTBK MAN Incen Serpong mencapai 666,494.
Pada tahun 2021 MAN Incen Serpong juga menempati peringkat 1 nasional. Saat itu nilai rata-rata UTBKnya mencapai 637,807.
Berada dalam peringkat kedua MA terbaik di Indonesia adalah MAN Insan Cendekia Pekalongan dengan peringkat nasional 4 dan rata-rata nilai UTBK 2022 637,499. Sedangkan peringkat ketiga adalah MAN 2 Kota Malang yang menempati peringkat nasional 19 dan rata-rata nilai UTBK 617,605.
Baca Juga: Cek Enam Jalur Masuk PTN, dari SNBP Sampai Seleksi Masuk Sekolah Kedinasan
12 Madrasah Aliyah (MA) yang Masuk 100 Sekolah Terbaik di Indonesia Versi UTBK
1. MAN Insan Cendekia Serpong
Peringkat nasional : 1
Rata-rata nilai UTBK : 666,494
2. MAN Insan Cendekia Pekalongan
Peringkat nasional : 4
Rata-rata nilai UTBK : 637,499
3. MAN 2 Kota Malang
Peringkat nasional : 19
Rata-rata nilai UTBK : 617,605
4. MAN Insan Cendekia Kota Batam
Peringkat nasional : 20
Rata-rata nilai UTBK : 616,585
5. MAN Insan Cendekia Gorontalo
Peringkat nasional : 35
Rata-rata nilai UTBK : 603,660
Baca Juga: 11 SMA Terbaik di Medan Versi UTBK, Ada Enam Sekolah Negeri dan Lima Swasta
6. MAN Insan Cendekia Jambi
Peringkat nasional : 37
Rata-rata nilai UTBK : 602,429
7. MAN Insan Cendekia Pasuruan
Peringkat nasional : 40
Rata-rata nilai UTBK : 600,516
8. MAN Insan Cendekia Padang Pariaman
Peringkat nasional : 50
Rata-rata nilai UTBK : 594,622
9. MAN 1 Yogyakarta
Peringkat nasional : 57
Rata-rata nilai UTBK : 592,462
10. MAN Insan Cendekia OKI
Peringkat nasional : 61
Rata-rata nilai UTBK : 590,113
11. MAS Zakaria
Peringkat nasional : 89
Rata-rata nilai UTBK : 582,462
12. MAN Insan Cendekia Tanah Laut
Peringkat nasional : 91
Rata-rata nilai UTBK : 581,705
Baca Juga: Dosen UBSI Latih Pelaku UMKM Wujudkan Logo Usaha
Seluruhnya ada 64 MA yang masuk dalam daftar Top 1000 Sekolah Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK. Sebanyak 17 sekolah di antaranya adalah MAN Insan Cendekia. (*)
Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan melalui e-mail : [email protected]
Kampus Republika partner of @republikaonline
kampus.republika.co.id
Instagram: @kampusrepublika
Twitter: @kampusrepublika
Facebook: Kampus Republika
Email: [email protected]