Sekolah

10 SMA Terbaik di Bantul Berdasarkan Nilai UTBK, Semua Sekolah Negeri

Peringkat pertama SMA Terbaik di Bantul Berdasarkan Nilai UTBK ditempati oleh SMAN 1 Bantul. Ilustrasi. Foto : republika

Kampus—Sebanyak 14 SMA di Kabupaten Bantul, DI Yogyakarya masuk dalam daftar Top 1000 Sekolah Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK dirilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Dalam daftar 10 sekolah terbaik, semua diisi oleh sekolah-sekolah negeri.

Ada 23.657 sekolah yang mengikuti Ujian Tertulis Berbasis Komputer-Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) 2022. Dari jumlah itu sekolah yang memenuhi kriteria LTMPT sebanyak 3.381 sekolah. Sekolah yang diikutkan dalam pemeringkatan ini adalah sekolah dengan jumlah peserta yang mengikuti UTBK 2022 (lulusan tahun 2022) di atas 40 orang.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Baca Juga: 959 Guru Besar Baru Dilahirkan Kemenag Sepanjang 2021-2023

Dalam daftar 10 SMA Terbaik di Bantul Berdasarkan Nilai UTBK, yang diolah Kampus Republika dari laman https://top-1000-sekolah.ltmpt.ac.id/, peringkat pertama ditempati oleh SMAN 1 Bantul. Sekolah itu menempati peringkat nasional 60 dengan rata-rata Nilai UTBK 590,731.

Peringkat kedua ditempati oleh SMAN 1 Sanden. Sedangkan peringkat ketuga SMA Negeri 1 Banguntapan.

Daftar 10 SMA Terbaik di Bantul Berdasarkan Nilai UTBK 2022

1. SMA Negeri 1 Bantul
Peringkat nasional : 60
Rata-rata Nilai UTBK : 590,731

2. SMA Negeri 1 Sanden
Peringkat nasional : 74
Rata-rata Nilai UTBK : 585,389

3. SMA Negeri 1 Banguntapan
Peringkat nasional : 155
Rata-rata Nilai UTBK : 565,620

4. SMA Kesatuan Bangsa
Peringkat nasional : 206
Rata-rata Nilai UTBK : 559,515

5. SMA Negeri 1 Jetis
Peringkat nasional : 239
Rata-rata Nilai UTBK : 555,537

6. SMA Negeri 1 Kasihan
Peringkat nasional : 249
Rata-rata Nilai UTBK : 554,651

7. SMA Negeri 2 Bantul
Peringkat nasional : 299
Rata-rata Nilai UTBK : 547,292

Baca Juga: Kemendikbudristek akan Kirim 3.500 Mahasiswa ke IISMA 2024, Peluang Besar di Selandia Baru

8. SMA Negeri 1 Pundong
Peringkat nasional : 332
Rata-rata Nilai UTBK : 543,499

9. SMA Negeri 2 Banguntapan
Peringkat nasional : 395
Rata-rata Nilai UTBK : 538,682

10. SMA Negeri 1 Sewon
Peringkat nasional : 447
Rata-rata Nilai UTBK : 535,336

Baca Juga: Ini Materi Tes UTBK-SNBT 2024, Ada Tiga yang Diuji

Jumlah sekolah di Bantul yang masuk dalam daftar Top 1000 Sekolah Berdasarkan Nilai UTBK mengalami penurunan. Pada tahun 2020 jumlahnya mencapai 16 sekolah dan 2021 mencapai 18 sekolah. Tahun 2022 jumlahnya menjadi 14 sekolah. (*)

Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan melalui e-mail : [email protected].


Kampus Republika partner of @republikaonline
kampus.republika.co.id
Instagram: @kampusrepublika
Twitter: @kampusrepublika
Facebook: Kampus Republika
Email: [email protected]