Sekolah

50 Finalis Madrasah Fest 2023 Maju ke Tingkat Nasional, Ada dari Sekolahmu ?

Suasana penjurian babak penyisihan Madrasah Fest 2023. Foto : pendis kemenag
Suasana penjurian babak penyisihan Madrasah Fest 2023. Foto : pendis kemenag

Kampus—Sebanyak 50 siswa lolos ke babak final ajang Madrasah Festival atau Madrasah Fest 2023. Mereka lolos telah menyelesaikan babak penyisihan yang diadakan secara daring pada 24-27 Juli 2023.

Babak penyisihan Madrasah Fest ini diikuti 817 peserta. Terdiri atas 82 siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI), 227 Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan 508 Madrasah Aliyah (MA). Peserta berasal dari 34 provinsi di Indonesia. Selanjutnya babak final akan digelar secara luring pada 10-12 Agustus 2023 bertempat di Gading Serpong.

Dilansir laman Pendis Kemenag, Madrasah Fest 2023 memiliki lima kategori lomba yang telah melewati babak penyisihan, yaitu lomba memorizing holy Qur'an (tahfidz al-Qur’an) untuk kategori 1 Juz, 5 Juz, 10 Juz, 15 Juz, 20 Juz, dan 30 Juz; reciting holy Qur'an (tilawah al-Qur’an); dan explaining holy Qur'an (tafsir al-Qur’an) untuk jenjang MTS dan MA. Selain itu memorizing Hadith (tahfidz al-hadith) untuk jenjang MI, MTS, dan MA; reading Islamic Turath (membaca kitab Kuning) untuk jenjang MTS dan MA; dan Islamic trending issues debate contest untuk jenjang MA.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Dari total 817 peserta yang berpartisipasi dalam Madrasah Fest 2023, 50 peserta telah berhasil lolos ke babak final. Setiap nomor lomba ada 10 siswa yang berhak maju ke babak final.


Finalis
Madrasah Fest 2023

Lomba Memorizing Holy Qur'an (MHQ) Kategori 1 Juz

1. Abdul Waliy Al-Arkany - MI Ihsan Kamboy Kota Kendar

2. Achmad Darwis - MIN 3 Jembrana

3. Mira Syartika - MIN 1 Nagan Raya

4. Syakila Aura Ad'n - MIN 2 Nganjuk

5. Putri Khayla Salsabila - MIN 8 Bandar Lampung

6. Muhammad Khairul Lutfi Ilahude - MIS Muhammadiyah Unggulan Kota Gorontalo

7. Nurul Ramadani Ayyub - MIN 3 Tidore

8. Khurin In El Hanna - MIN 1 Kotawaringin Timur

9. Ananda Putria Yasmin - MIN 8 Jakarta

10. Sielmy Syariefatunnisa Effendy - MIS Cibonte Kota Banjar


Lomba Memorizing Hadith Jenjang M
A

1. Ashfak Ashfiya - MIS Ma’Arif Al Falah Joyokusumo Banjarnegara

2. Seno Al Fatich - MIN 6 Jembrana

3. M Naufal Adrian Attalarik - MIN 1 Kota Malang

4. Mifathul Jannah Usmaniar - MIN 8 Jakarta

5. Danish Abdillah Muhammad - MIS Muhammadiyah Hadimulyo Kota Metro

6. Elvira Qurratu A’Yun An-Nayla Sihombing - MIS Luqman Al Hakim Deli Serdang

7. Daffa Ansyari Rasyad - MIN 1 Pekanbaru

8. Arjuna Hunaifi - MIS Pemimpin Rumah Qur’an Hidayatullah Kota Kupang

9. Muhammad Faturrahman - MI Terpadu Al Falah Lima Puluh Kota

10. Muhammad Hatim - MIN 1 Bulungan


Lomba Reading Islamic Turats Jenjang MT
s

1. Rahmah Azizah - MTs Ma’ Arif 20 Lampung Tengah

2. Raden Taufik Kaisar Yahya - MTs Darul Arifin Muaro Jambi

3. Ahmad Firnas Kasyful Akfa - MTs Raudlatul Ulum Pati

4. Khalis Hadyan - MTsN 2 Aceh Jaya

5. M Kholilurrohman Al Muhajjaly - MTs Muallimin Muallimat Jombang

6. Muhammad Syahrul Ibad - MTs Al Faalah Pandak Bantul

7. Achman Fachrullah - MTs Ja-Alhaq Kota Bengkulu

8. Muhammad Fico Mahardika - MTsN 31 Jakarta

9. M Husein Hibsy As Shidqi - MTs Nurul Yaqin Ambung Kapur Padang Pariaman

10. Jalaludin - MTSS Fathurrobbaaniy Tangerang


Lomba Explaining Holy Qur'an Jenjang MT
s

1. Salsabila Ar Rizki, Miftah Syafira, Aprilya Putri - MTs Muallimin Univa Kota Medan

2. Arief Pratama, Salsabila Putri, Dara Nur Latifah - MTs Lubuk Kilangan Kota Padang

3. Lisa Resty Abriani, Anisa Azzahra, Kanabi Khafiyya Az Zahra - MTsN 1 Jepara

4. Nazila Linda Auliya, Charisa Auryn Putri Alifina, Nala Qurrotal’ain - MTs Sunan Pandanaran Sleman

5. Nafichra Nurizzah Yulan Hifani, Salsabila Salma Shafira, Serli Laila Yuliyanti - MTs Assalaam Kota Bandung

6. Muhammad Rizky Fattahillah, Fardhan Reyza Maulana, Ahmad Zahrul Akmal - MTs Darussalamn Jombang

7. Khusunul Khatimah, Dzilfyah Njawa, De Syathir Al Mannan - MTs Suli Luwu

8. Muhammad Raysa Adhitya Jatmiko, Muhammad Husin Ilham Al Khairi, Muhammad Tifrizi - MTsN 2 Katingan

9. Amarilisya Nur Laily, Putri Naila Fathyya, Alfina Rabiah Al Adawiyah - MTsN 3 Jembrana

10. Ariqzha Binar Kinasih, Stevani Angelika, Azkia Nur Fai’zah - MTsN 3 Mempawah


Lomba Islamic Trending Issues Debate Contest Jenjang MA

1. Ahmad Nazhif Al-Hajjaj, Muhammad Yusman Al Ghozi, Algifary Mohamad Hasan - MAN Insan Cendekia Gorontalo

2. Darren Ridho Krisma Menarta, Ahmad Ridho Parabi, Rafan Khayri Sanjaya - MAN 1 Bandar Lampung

3. Dyta Ramadhani Muryadin, Daffa Ababil Fatahilah, Florika Nasyamuza - MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah

4. Chairunisa, Muhammad Ikhsan, Tiorida Rahmadani - MAN Batam

5. Dinda Khairatun Nisa, Tri Salsabila, Avika Dwinata - MAN Kotawaringin Timur

6. Sulthan Ardi Pramuda (MAN 10 Jakarta), Falisha Nurul Izzati, Meshal Labib Benaya - MAN Pembangunan UIN

7. Dhia Adlina Aziz, Diva Saksabila Adiningrum, Kayla Nisa Kholiqina Azani - MAN 1 Jembrana

8. Pua Qitalarani, Aifa Zahda Aulia Ahmad, Najwa Aulia Agusti - MAN 3 Sleman

Direktur Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Muhammad Isom mengatakan Madrasah Fest 2023 ini secara umum bertujuan memperteguh akhlak mulai, kreatif, inovatif, berwawasan kebangsaan, cerdas, sehat disiplin serta menguasai ilmu Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab dengan baik dan implementasinya dalam kehidupan. Madrasah Fest juga bertujuan untuk memberikan kesempatan berlatih menjadi duta Indonesia yang dapat membanggakan serta mengharumkan nama bangsa Indonesia di even internasional.


Baca juga :

Tingkatkan Kemampuan Bahasa Inggris Siswa, Kemenag Luncurkan Madrasah English Community | kampus (republika.co.id)

Enam Madrasah Digital Moderat Diresmikan di Kota Malang | kampus (republika.co.id)

Jadi Madrasah Peraih Medali Terbanyak Tahun 2022, MTsN 1 Pati Pecahkan Rekor MURI | kampus (republika.co.id)

Sebanyak 106 Madrasah Swasta Diusulkan Jadi Negeri

30 Madrasah Aliyah Terbaik di Indonesia , Salah Satunya Sekolah Ranking 1 Nasional

Kerjasama dengan Kemenparekraf, Google Indonesia Sediakan 5.500 Beasiswa

Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan, kritik, dan saran, melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com